Yoast SEO merupakan salah satu plugin di wordpress yang berguna untuk membantu kita dalam urusan SEO. Nah SEO sendiri merupakan singkatan dari Search Engine Optimization, dari namanya kita sudah bisa mengetahui bahwa SEO berkaitan dengan mesin pencari seperti google atau bing. SEO bukan merupakan alat, tapi SEO adalah sebuah teknik supaya situs yang kita buat disukai oleh mesin pencari. Jadi saat orang mencari sesuatu dengan keyword tertentu mesin pencari akan menyarankan situs kita.
Kali ini aku akan menjelaskan apa saja yang bisa dilakukan yoast seo untuk kita. Sebelum ini mari kita kenalan dengan yoast SEO. Plugin ini dikembangkan oleh perusahaan yang bernama Yoast, konon katanya perusahaan ini berasal dari Belanda. Yoast merupakan perusahaan yang fokus mengembangkan perangkat lunak untuk meningkatkan kualitas konten online.
Sebelumnya aku sudah bilang kalau SEO adalah teknik, jadi yoast SEO ini merupakan plugin yang akan membantu kita dalam hal teknik SEO. Ada 3 fitur utama yoast yang akan membantu kita meningkatkan SEO dari situs yang kita miliki.
Yang pertama adalah secara otomatis akan membuatkan sitemaps dari situs yang kita miliki. Sitemap ini yang akan kita gunakan pada google web master. Google akan meng-crawl konten situs kita menggunakan sitemap ini. Tanpa sitemap google tidak akan tahu mana konten yang seharusnya diindek.
Fitur kedua di yoat seo yang membantu kita adalah tambahan form pada post untuk mengisi metadata dari post yang kita buat. Metadata ini memuat informasi tentang halaman web. Dengan mengisi metadata google akan lebih mudah melakukan indeks terhadap situs kita.

Saran Penulisan oleh Yoast SEO
Fitur ketiga dan yang paling esensial menurutku adalah saran penulisan. Yoast seo akan memberikan saran terhadap tulisan yang kita buat. Saran yang diberikan sangat berguna untuk meningkatkan kualitas tulisan yang kita buat. Berikut ini adalah beberapa saran yang diberikan
- Menyarankan kita agar tulisan yang kita buat tidak kurang dari 300 kata.
- Saat kita menentukan keyword yoast akan menyarankan pendistribusian keyword ke tulisan kita. Misalnya keyword harus ada pada judul, sub judul, halaman pertama, dan gambar.
- Menyarankan kita untuk menggunakan sub judul jika tulisan kita lebih dari 300 kata.
- Menyarankan kita untuk menambahkan minimal 1 gambar pada konten kita
- Menyarankan kita untuk menambahkan link keluar situs maupun link ke dalam situs.

Demikianlah penjelasan tentang yoast SEO. Menurutku plugin ini akan sangat membantu kita untuk meningkatkan kualitas konten. Konten kita akan terarah dan juga lengkap. Kita tinggal memastikan bulatan pada yoast menjadi hijau semua. Semoga tulisan ini bermanfaat untuk kita semua.



